TRIBUNHEALTH.COM - Diabetes bukanlah kondisi kesehatan yang bisa dianggap sepele.
Seseorang yang menderita penyakit diabetes tentunya perlu memperhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi.
Pernahkah Anda menjumpai buah cicpukan?
Buah ciplukan dikatakan bisa mengatasi diabetes.
Melansir KlikDokter, beberapa penelitian melaporkan jika buah ciplukan bisa mengatasi diabetes yang dialami oleh tikus.
Lantas, apakah buah ciplukan sama khasiatnya pada manusia?
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang paling ditakuti oleh masyarakat di Indonesia.
Dikutip dari KlikDokter, berdasarkan Data Kementerian Kesehatan RI menyatakan, diabetes menjadi penyakit penyebab kematian terbesar nomor tiga di tanah air dengan presentasi 6,7 persen.
Baca juga: 9 Hal Buruk yang Akan Terjadi pada Kesehatan jika Terlalu Banyak Konsumsi Gula
Biasanya diabetes diatasi dengan minum obat atau melaluu insulin yang diberikan oleh dokter.
Orang dengan kondisi ini harus memperbaiki pola hidupnya agar diabetes bisa dikendalikan.
Berbagai studi menemukan buah ciplukan ternyata bermanfaat bagi penderita diabetes.
Lantas, bagaimana faktanya?
Sekilas tentang Ciplukan
Ciplukan memiliki nama ilmiah Physalis angulata. Buah ini berwarna orange dan dibungkus kulit tipis seperti kertas.
Buah ciplukan memiluku rasa yang sedikit manis dan asam.
Umumnya ciplukan dijumpai di sawah-sawah dan sering dianggap sebagai tanaman liar.
Dilansir dari Healthline, ciplukan mengandung tinggi antioksidan. Diketahui antioksidan bisa melindungi dan memperbaiki keruskaan akibat radikal bebas.
Baca juga: 5 Keuntungan Minum Teh Jahe Kunyit untuk Kesehatan, Begini Cara Buatnya
Radikal bebas merupakan molekul dalam tubuh yang berhubungan erat dengan penuaan dan penyakit kanker.
Selain itu, buah ciplukan juga memiliki manfaat sebagai antiinflamasi.
Hal tersebut telah teruji pada penelitian yang melibatkan tikus dan mengatakan bahwa ekstrak buah ciplukan bisa mengurangi peradangan di dalam tubuh hewan tersebut.
Baca tanpa iklan