Pelatihan terakhir yang dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) ikuti adalah pada bulan Februari 2022 di Bali, yakni NASWAAM (Simposium Nasional dan Workshop Pengobatan Anti Aging).
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) juga memiliki beberapa karya publikasi, yaitu:
1. Aktivitas Fisik dan Penuaan Kardiovaskular: Mekanisme dan Bukti Terbaru 2021, Jurnal Olahraga dan Kebugaran
2. Menjembatani Kesenjangan Pengetahuan dan Keterampilan untuk Diagnosis dan Pengobatan Neuropati Nyeri: Pengembangan dan Evaluasi Proyek Pendidikan Nyeri untuk Dokter di Rangkaian Perawatan Primer, 2022
dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) akan menjawab segala pertanyaan sobat sehat mengenai perawatan estetika hingga masalah kesehatan.
Pertanyaan:
Apakah rambut yang rontok dan berketombe bisa memengaruhi estetika meskipun saya menggunakan hijab, dok?
Jessa, Tinggal di Blitar.
Praktisi Anti-Aging dan Kecantikan, dr. Theressia Handayani, M.Biomed (AAM) menjawab:
Bahkan untuk yang berhijab, saya punya beberapa pasien yang memang benar-benar memerhatikan kesehatan rambutnya.
Padahal kalau kita ngomong kan tidak terlihat, namun suaminya yang melihat.
Rambut memegang peranan penting karena saat berkaca kita akan melihat rambut kita.
Baca juga: Jangan Sebut Scaling sebagai Perawatan tapi Tindakan Pencegahan yang Harus Dilakukan 6 Bulan Sekali
Baca juga: Jenis Sayuran yang Tepat Dikonsumsi untuk Cegah Maag Kambuh, Simak dr. Jimmy Tandradynata, Sp.PD
Apabila rambut kita rontok dan berketombe maka akan membuat kepercayaan diri kita semakin berkurang karena pengaruh dari estetika juga.
Rambut rontok dan berketombe bisa saja disebabkan adanya penyakit dibalik itu semua yang perlu diwaspadai.
Klik di sini untuk dapatkan referensi sampo guna atasi rambut rontok.
(Tribunhealth.com/DN)
Baca berita lain tentang kesehatan di sini.