Breaking News:

Proses Munculnya Jerawat Berawal dari Mikrokomedo, Begini Ulasan dr. Putri Anitasari, Sp.KK

dr. Putri menjelaskan, komedo yang terinfeksi bakteri secara terus menerus akan memicu terjadinya suatu jerawat.

Penulis: Irma Rahmasari | Editor: Ekarista Rahmawati
Pixabay
ilustrasi seseorang yang memiliki permasalahan jerawat 

TRIBUNHEALTH.COM - Jerawat atau dalam dunia medis disebut dengan acne vulgaris adalah salah satu permasalahan kulit wajah yang terjadi pada banyak orang.

Jerawat bisa terjadi pada remaja hingga orang dewasa baik pada laki-laki ataupun perempuan bisa mengalami permasalahan jerawat.

Jerawat sendiri merupakan suatu gangguan pada kulit yang berhubungan dengan produksi minyak atau sebum secara berlebihan.

Kondisi ini terjadi akibat folikel rambut tersumbat oleh tumpukan sel kulit mati atau tersumbat oleh minyak yang berlebihan.

Dilansir TribunHealth.com, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Putri Anitasari, Sp.KK memberikan penjelasan dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video.

Menurut dr. Putri, jerawat tidak muncul secara tiba-tiba namun membutuhkan suatu proses yang cukup panjang.

Sel-sel kulit mati yang menumpuk dan kelenjar minyak yang berlebihan akan menyumbat pori-pori yang akhirnya akan timbul yang namanya microkomedo atau sering disebut dengan bruntusan.

Baca juga: Hati-hati, Ini Penyebab Mudah Timbul Jerawat pada Wanita saat Pakai Masker

ilustrasi seseorang yang memiliki permasalahan jerawat
ilustrasi seseorang yang memiliki permasalahan jerawat (pixabay.com)

"Jadi awalnya pasti diawali dengan komedo terlebih dahulu, munculnya microkomedo atau bruntusan, baru proses berlanjut menjadi jerawat," terang dr. Putri.

Mikrokomedo sendiri memiliki ukuran yang sangat kecil dan tak tampak oleh mata yang biasanya banyak muncul dibagian pipi atau dagu.

Mikrokomedo ini kemudian berkembang menjadi komedo yang terlihat oleh mata, yaitu bisa dalam bentuk komedo putih atau komedo hitam.

2 dari 3 halaman

Komedo putih atau whiteheads adalah komedo yang bersifat tertutup atau tidak tampak dibandingkan komedo hitam.

Sedangkan komedo hitam atau blackhead adalah komedo yang bersifat terbuka yang ditandai dengan membesarnya folikel rambut yang ditutup oleh penumpukan kotoran atau sebum.

Komedo hitam ini terjadi proses oksidasi dengan udara sehingga warnanya berubah menjadi hitam.

Baik komedo putih atau komedo hitam yang terinfeksi bakteri secara terus menerus akan memicu terjadinya suatu jerawat.

dr. Putri menjelaskan, jika kondisi ini tidak segera diatasi akan menyebabkan jerawat tumbuh, meluas dan menjadi papula.

Papula yang tidak diobati dan biarkan begitu saja akan menyebabkan terjadinya peradangan dan memicu munculnya bakteri penyebab jerawat.

Kondisi ini dapat memicu terjadinya bentuk jerawat yang lebih besar seperti nodul, pustula, dan bisa bernanah.

dr. Putri menuturkan, salah satu penyebab terjadinya jerawat adalah tidak menjaga kebersihan wajah dengan baik dan malas mencuci muka.

Baca juga: dr. Citra Anggraeny, M.Biomed (AAM) Sarankan untuk Tak Menggunakan Makeup Berlebih Saat Berjerawat

ilustrasi seseorang yang memiliki permasalahan jerawat
ilustrasi seseorang yang memiliki permasalahan jerawat (freepik.com)

Oleh sebab itu, dr. Putri menegaskan untuk rajin mencuci muka meskipun di rumah saja dan tidak beraktivitas kemana-mana.

Selain itu, ia juga menyarankan untuk menggunakan basic skincare untuk menjaga kesehatan kulit wajah dengan benar.

3 dari 3 halaman

Basic skincare terdiri dari facial wash atau sabun muka, pelembab atau moisturizer, dan sunscreen.

Basic skincare ini harus digunakan setiap hari agar kulit wajah dapat terawat dengan baik dan mencegah terjadinya permasalahan jerawat.

"Jadi tiga skincare itu harus tetap digunakan untuk menjaga kulit kita agar tehindar dari jerawat," jelas dr. Putri.

Penjelasan ini disampaikan oleh Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Putri Anitasari, Sp.KK dalam tayangan YouTube Tribun Lampung News Video pada 07 maret 2022.

Baca berita lain seputar kesehatan di sini

(Tribunhealth.com/IR)

Selanjutnya
Tags:
Tribunhealth.comJerawatKomedoPenyebab jerawatdr. Putri Anitasari Sp.KK.
BERITATERKAIT
KOMENTAR

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved