TRIBUNHEALTH.COM - Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Angela Sandi, SpKK menjelaskan manfaat dari perawatan kecantikan yang berasal dari tali pusar.
Perawatan ini biasa dikenal dengan sebutan Umbilical Cord Growth Factor.
Umbilical Cord Growth Factor memiliki manfaat untuk penyembuhan.
Baca juga: Mengenal Jenis-jenis Kulit sebelum Menggunakan Kosmetik dan Produk Kecantikan
Bisa diterapkan pada kulit yang rusak dan kulit-kulit yang sudah menua.
"Jadi pada regenerasi kulit, Umbilical Cord Growth Factor ini bisa meningkatkan kebanyakan sel yang tervakularisasi."
"Atau membuat pembuluh darah baru dan mengurangi peradangan pada bagian kulit yang rusak," terang Angela dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube Tribunhealth.
Baca juga: Beberapa Keluhan Kulit yang Sering Dijumpai Banyak Orang, Mulai dari Jerawat hingga Kerutan Wajah
Tak hanya itu saja, perawatan kecantikan yang memanfaatkan tali pusar juga bisa digunakan untuk regenerasi kulit.
Sehingga Umbilical Cord Growth Factor ini dapat menyebabkan produksi kolagen menjadi lebih tinggi.
Karena itu, membuat seseorang yang melakukan perawatan ini menjadi terlihat nampak muda.
Untuk Kecantikan
Umbilical Cord Growth Factor merupakan perawatan yang memanfaatkan tali pusar sebagai kecantikan karena memiliki kualitas yang lebih unggul dibandingkan sumber lain.
Lantaran memiliki kemampuan dalam:
- Memperbanyak diri
- Memiliki kandungan faktor pertumbuhan yang banyak
- Memiliki potensi untuk meregenerasi kulit lebih baik.
Sementara bila dari sumber lain, dapat diperoleh dari:
Baca juga: Mengenal Face Oil, Tren Perawatan Kecantikan Terbaru yang Diulas dr. Amelica, M Biomed (AAM)
- Lemak
- Darah perifer
- atau tulang belakang.
Namun kualitasnya sangat tergantung dari kondisi tubuh si pemiliki organ tersebut.
Sementara bila menggunakan tali pusar, memiliki kandungan yang lebih murni.
Baca juga: Face Tools Tidak Berfungsi Membentuk Wajah V-Shape, Namun Dapat Melancarkan Peredaran Darah
Penjelasan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin, dr. Angela Sandi, SpKK ini dilansir Tribunhealth.com dari tayangan YouTube Tribunhealth, Kamis (16/12/2021).
(Tribunhealth.com/Ranum Kumala Dewi)