6 Barang Rumah Tangga yang Berpotensi Bahaya dalam Jangka Panjang, Batasi dan Ganti jika Sudah Rusak

Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Ahmad Nur Rosikin
Ilustrasi - Kandungan mikroplastik pada botol plastik

Sabun antibakteri, terutama yang mengandung triclosan, telah dilarang di beberapa negara karena dampak negatifnya terhadap kesehatan.

Triclosan tidak hanya mengganggu mikrobioma alami kulit, tetapi juga berkontribusi terhadap resistensi antibiotik dan masalah hormonal.

5. Makanan ultraproses

Pernah menyetok makanan kemasan seperti sosis siap makan dan sejenisnya?

Sayangnya, makanan ultraproses tersebut dapat mengandung campuran pengawet, minyak olahan, zat aditif, dan perasa sintetis yang merusak lapisan usus

Bahan-bahan ini dapat menyebabkan peradangan kronis serta ketidakseimbangan mikrobioma.

Dalam jangka panjang, kandungan garam serta lemak yang tinggi juga dapat memicu hipertensi dan beragam masalah kesehatan lainnya.

6. Pemanis buatan

Pemanis seperti aspartam, sukralosa, dan sakarin dapat berdampak negatif pada mikrobioma usus.

Ini dapat menyebabkan kontrol glukosa yang buruk, dan memicu keinginan untuk mengonsumsi gula.

Beberapa penelitian bahkan menunjukkan bahwa pemanis tersebut dapat mengubah cara tubuh merespons gula.

(TribunHealth.com)