Cara Sehat Minum Air Rebusan Serai untuk Turunkan Kolesterol Jahat dan Darah Tinggi

Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Ahmad Nur Rosikin
ilustrasi air serai

Peradangan dianggap berperan dalam banyak kondisi masalah kesehatan, termasuk penyakit jantung dan stroke.

Menurut Pusat Kanker Memorial Sloan Kettering, dua senyawa utama dalam serai, citral dan geranial memiliki sifat anti-inflamasi.

Senyawa ini dikatakan membantu menghentikan pelepasan penanda penyebab peradangan tertentu di tubuh dalam tubuh.

Cara mengonsumsi serai

Ilustrasi tanaman serai yang dapat mengusir nyamuk (jateng.tribunnews.com)

Dilansir Kompas.tv dari Sajian Sedap, berikut ini cara aman mengolah serai untuk melawan kolesterol jahat.

Siapkan 40 gram daun serai yang sudah dicuci bersih

Rebus serai pada air dengan takaran 2 gelas sampai menjadi setengah

Tunggu hingga dingin lalu saring dan minum sebanyak 2 kali sehari.

(TribunHealth.com)