TRIBUNHEALTH.COM - Peserta CPNS 2023 kini tangah menunggu hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Diketahui saat ini tengah berlangsung tes SKD CPNS dan seleksi kompetensi PPPK 2023.
Bagi peserta yang dinyatakan lulus SKD 2023, maka dapat melanjutkan ke Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Sementara itu, peserta yang lulus seleksi kompetensi PPPK 2023 berhak untuk melakukan pengisian DRH NI PPPK.
Baca juga: Nilai Peserta SKD CPNS 2023 Sama? Berikut Cara Menentukan Kelulusan
Sedangkan bagi peserta yang dinyatakan tidak lulus, panitia pelaksana masih memberi kesempatan untuk mengajukan sanggahan setelah adanya pengumuman hasil.
Melansir TribunnewsMaker, sesuai jadwal yang dirilis BKN dalam Surat Edaran Nomor Nomor 9386/B-KS.04.01/SD/E/2023, pengumuman hasil SKD CPNS akan dilakukan pada 20 hingga 22 November 2023.
Untuk hasil Seleksi Kompetensi PPPK akan diumumkan pada 6 hingga 15 Desember 2023.
Lebih lengkapnya, berikut jadwal pengumuman hasil SKD CPNS dan Seleksi Kompetensi PPPK 2023.
Baca juga: Terungkap Sosok Joki CPNS Kemenkumham, Nilai SKD Tembus 416, Siasatnya Terbongkar
Jadwal Seleksi CPNS 2023
1. Pengumuman Seleksi: 19 September s.d. 3 Oktober 2023
2. Pendaftaran Seleksi: 20 September s.d. 11 Oktober 2023
3. Seleksi Administrasi: 20 September s.d. 14 Oktober 2023
4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 15 s.d. 18 Oktober 2023
5. Masa Sanggah: 19 s.d. 21 Oktober 2023
6. Jawab Sanggah 19 s.d. 23 Oktober 2023
7. Pengumuman Pasca Sanggah: 22 s.d. 28 Oktober 2023
8. Penarikan data final: 29 s.d. 31 Oktober 2023
9. Penjadwalan SKD CPNS: 1 s.d. 4 November 2023
10. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 5 s.d. 8 November 2023
Baca juga: 5 Link Live Score SKD BKN Pusat dan Simak Tata Cara Unduh Sertifikat SKD CPNS 2023
11. Pelaksanaan SKD CPNS: 9 s.d. 18 November 2023