Trend dan Viral

Jatuh Miskin, Mantan Miliarder Kerja Jadi Driver Taksi Online Sambil Bawa Anak yang Sakit

Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Ahmad Nur Rosikin
Driver taksi online bawa anak yang sakit, dulu miliarder

Namun tak jarang penumpang bersimpati.

Yi Heping pun dapat tip khusus baik secara langsung maupun menambahkan tip ke aplikasi oleh penumpang baik hati.

Di dalam mobil, dia juga menulis pesan.

“Anak saya terkena stroke dua tahun lalu dan telah menjalani beberapa operasi. Dia tidak bisa menahan diri. Karena tidak ada seorang pun di rumah yang merawatnya, saya harus membawa serta anak saya. Saya minta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan,” bunyi pesan yang ditulisnya di mobil.

Baca juga: Antar Paket, Driver Ojol Pingsan Dianiaya 3 Waria, Terbangun Tanpa Busana, Ada Dugaan Pencabulan

Pernah jadi miliarder

Sebelum menjadi driver taksi online, Yi Heping pernah menjadi miliarder.

Ia memulai bisnis di bidang logistik dan bahan konstruksi di Shenzhen pada tahun 1996 dan sangat sukses.

Dia memiliki simpanan sebesar 20 juta yuan atau hampir Rp42,9 M

Kemudian dia kembali ke kampung halamannya di Chongqing.

Ia berkomitmen untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi anak-anaknya.

Ia pun terjun ke bisnis pembiayaan, namun investasinya gagal pada tahun 2015.

Apalagi, perusahaan konstruksi dan logistik miliknya juga mengalami kerugian.

Yi Heping pun kehilangan sejumlah uang lagi.

Kemudian, Yi Heping dan istrinya bercerai.

Anak sekolah ke luar negeri sebelum sakit stroke

Driver taksi online bawa anak yang sakit, dulu miliarder (Sanook)

Putranya pergi ke Perancis sampai ia menyelesaikan studinya.

Namun pada 19 November 2021, putranya pingsan di atas sofa.

Dokter memastikan bahwa pemuda tersebut menderita stroke.

Perawatan dan rehabilitasi setelah operasi membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Yi Heping beralih bekerja sebagai sopir taksi online.

Halaman
123