TRIBUNHEALTH.COM - Selama pandemi ada perawatan yang ditangguhkan terlebih dahulu untuk menghindari penularan COVID-19.
Seperti yang dijelaskan oleh Dokter Gigi, drg. Dian Fatmawati.
Menurutnya saat pandemi sudah banyak yang bisa dikerjakan dibandingkan saat awal-awal pandemi.
Dilansir oleh Tribunhealth.com hal ini dijelaskan Dokter Gigi, drg. Dian Fatmawati dalam tayangan YouTube Tribunnews Sultra Official program Tribun Corner.
Baca juga: dr. Tan Shot Yen dan dr. Caroline Menyampaikan Pentingnya Pola Hidup terhadap Kesuburan
Pada saat awal pandemi, dokter gigi hanya melayani pasien-pasien dalam keadaan darurat saja.
Seperti sakit gigi yang tak tertahankan.
Sementara untuk pembersihan karang gigi di awal pandemi memang dihindari terlebih dahulu.
Hal ini dikarenakan pada saat awal pandemi alat-alat yang dibutuhkan masih belum lengkap.
Sehingga untuk pembersihan karang gigi ditunda terlebih dahulu.
Namun saat ini dengan peralatan yang sudah mendukung, dokter gigi sudah bisa melayani pembersihan karang gigi.
Dimana untuk pembersihan karang gigi minimal dilakukan setiap 6 bulan sekali.
Baca juga: dr. Eleonora Mitaning C, M.Gizi, Sp.GK Sebut Tubuh Membutuhkan Lemak Jenuh dan Lemak Tidak Jenuh
Sehingga kesehatan gigi dan mulut terjaga.
Saat ini juga sudah bisa dilakukan tindakan estetika.
Seperti pemasangan kawat gigi, pencabutan gigi, penambalan gigi berlubang dan lain sebagainya.
Sehingga masyarakat juga bisa bebas memilih perawatan yang dibutuhkan.
Penjelasan Dokter Gigi, drg. Dian Fatmawati dilansir oleh Tribunhealth.com dalam tayangan YouTube Tribunnews Sultra Official program Tribun Corner edisi 13 April 2021.
(Tribunhealth.com/Dhiyanti)
Baca berita lain tentang kesehatan di sini.